Rabu, 18 Desember 2013

10 Aktris Thailand Yang Dibayar Super Fantastis

Apakah kamu termasuk penggemar film Thailand? Ya, dalam beberapa tahun belakangan ini sineas Thailand memang sukses menghasilkan kisah-kisah yang begitu luar biasa dalam industri film mereka.
Tak heran jika torehan prestasi juga semakin membuat industri film Thailand disegani tak hanya di kalangan Asia Tenggara atau Asia, namun sampai di seluruh dunia. Hal itu akhirnya mengantrol kehidupan aktris Thailand yang mencapai bayaran luar biasa. Kira-kira siapa ya para aktris cantik dengan bayaran termahal di sana? ini dia mereka.

1. Anne Thongprasom
http://tvnovella.ru/images/RINA26/Actress/An.jpg
Anne Thongprasom adalah seorang aktris TV, film sekaligus produser Thailand kelahiran 1 November 1976 (37). Pada era tahun 2000-an, wajah cantik Anne kerap kali tampil di drama TV Thailand sehingga membuatnya meraih bayaran USD 2.565 (Rp 30,7 juta) per episode drama yang dia bintangi.
Untuk penampilannya di sebuah pameran Thailand, Anne mematok USD 3.046 (Rp 36,4 juta) setiap event. Serta untuk nilai kontraknya per iklan, Anne dikabarkan dibayar mulai USD 192.431 (Rp 2,3 miliar).

2. Yaya Urassaya Sperbund
http://24.media.tumblr.com/tumblr_m3v17adx0O1qbyfdco1_500.png
Jangan anggap remeh gadis bernama asli Urassaya Sperbund ini. Meski terlahir pada 18 Maret 1993 (20), Yaya yang berdarah Norwegia -Thailand ini sudah masuk dalam jajaran selebritis wanita dengan bayaran termahal di negerinya. Pertama bermain drama TV sebagai tokoh utama, bayaran Yaya per episode drama bahkan mencapai USD 1.443 (Rp 17,2 juta).
Untuk mengundang Yaya sebagai ambassador sebuah event juga bukan nilai yang murah, di mana Yaya disebut-sebut dibayar USD 2.245 (Rp 26,8 juta) per acara. Bahkan di usianya yang masih hijau ini Yaya meraih bayaran USD 144.323 (Rp 1,7 miliar) per kontrak iklan. Luar biasa!

3. Ploy Chermarn
http://i2.listal.com/image/2569760/600full-ploy-chermarn.jpg
Mendapat panggilan Ploy, sejatinya perempuan kelahiran 15 September 1982 (31) ini memiliki nama asli Chermarn atau Laila Boonyasak. Semenjak tahun 1988, Ploy sudah membintangi puluhan judul drama tv Thailand yang membuat bayarannya semakin fantastis yakni mencapai USD 2.405 (Rp 28,7 juta) per episode.
Selain tampil di drama TV, Ploy juga kerap kali menjadi model atau ambassador sebuah pameran yang dibayar USD 3.207 (Rp 38,3 juta) setiap event. Lantas berapa yang harus dibayar untuk menjadikan Ploy model iklan? Siapkan USD 208.466 (Rp 2,4 miliar) per kontrak.

4. Chompoo Araya Hargate
http://data2.whicdn.com/images/56879684/111FFF214C0A38796C74EE_original.
Perempuan bernama asli Araya Alberta Hargate ini terlahir pada 28 Juni 1981 (32). Wajah eksotis Chompoo yang merupakan blasteran Thailand-Inggris membuatnya tak susah meraih popularitas di Thailand. Untuk penampilannya dalam drama TV, Chompoo mendapat bayaran mulai USD 2.405 (Rp 28,7 juta) per episode.
Lantas untuk pameran yang mengajak dirinya, Chompoo meraih USD 3.848 (Rp 46 juta) per event. Untuk iklan, Chompoo dibayar mulai USD 240.538 (Rp 2,8 miliar) per kontrak.

5. Min Pechaya Wattanamontree
http://image.ch7.com/CH72008/10/48/97/20100611/0x0_201006111942496718750.jpg
Pechaya Wattanamontree adalah selebritis muda Thailand lainnya yang berhasil mencetak rekor fantastis untuk bayaran yang dia terima. Terlahir pada 28 April 1989 (24), gadis yang kerap kali dipanggil Min ini disebut-sebut mendapat USD 1.603 (Rp 19,1 juta) per episode drama TV yang dia lakoni.
Gadis yang juga bisa bernyanyi ini juga meraih USD 1.924 (Rp 23 juta) untuk setiap kali penampilannya dalam sebuah event. Namun mungkin bayaran kontrak iklan adalah penyumbang terbesar pundi-pundi keuangan Min. Di mana dia meraih USD 147.530 (Rp 1,7 miliar) per kontrak. Hebat.

6. Noon Woranuch
http://asianfilmography.files.wordpress.com/2013/04/woranuch-wongsawan-noon-02.jpg
Nama asli aktris sekaligus model kelahiran 24 September 1980 (33) ini adalah Woranuch Bhirompakdee namun kamu cukup memanggilnya dengan Noon. Puluhan judul drama sudah dibintangi Noon semenjak 1998 tak heran dia dianggap senior dengan bayaran tinggi pula yakni mencapai USD 2.565 (Rp 30,7 juta) per episode drama TV.
Tak terlalu jauh dengan bayarannya di drama, Noon memasang tarif USD 2.886 (Rp 34,5 juta) setiap kali tampil di sebuah event. Lantas bagaimana dengan nilai kontrak iklan Noon? Sekitar USD 176.395 (Rp 2,1 miliar) per kontrak.

7. Janie Tienphosuwan
http://palmyza.brinkster.net/images/%E0%B9%80%E0%B8%88%E0%B8%99%E0%B8%B5%E0%B9%881.jpg
Terlahir di Los Angeles, California pada 11 September 1981 (32) membuat wanita bernama asli Janie Asavahame ini terbiasa dengan kehidupan liberal. Setelah orangtuanya bercerai, Janie memulai karir di dunia akting melalui video klip serta tentunya drama TV Thailand.
Tak main-main, untuk satu kali episode yang diperankan Janie, dia meraih bayaran USD 2.405 (Rp 28,7 juta). Bayaran Janie menjadi model sebuah event juga lebih tinggi yaitu mencapai USD 3.046 (Rp 36,4 juta). Sukses di drama dan berbagai event, bayaran Janie juga melambung untuk setiap kontrak iklan yaitu mencapai USD 208.466 (Rp 2,4 miliar).

8. Khemanit Jamikorn
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhncWWV6Eig_lMVvnTjW9O2tKKNLef1K7IO0X5K-UP03f1D3owfNRVIFOmJNQf8yb0hpYTCzULN6yHaPdxGOMXWcMBQXtAwmw01swQQgNGo6EHGggpj_CB06edNe4-6HMleLvEJDmfs6kDq/s1600/401px-Pancake_267_2891_39213.jpg
Usia model cantik yang kerap kali dipanggil Pancake ini masih muda. Ya, wanita bernama asli Khemanit Jamikorn ini terlahir pada 27 Mei 1988 (25). Mulai tahun 2005, Khemanit sudah membintangi lebih dari 20 judul drama di mana dirinya dibayar USD 2.084 (Rp 24,9 juta) per episode.
Sementara itu jika seseorang ingin mengundang Khemanit ke event mereka, untuk sekali datang Khemanit konon meraih bayaran mulai USD 2.565 (Rp 30,7 juta). Bayaran tinggi Khemanit tak berhenti di situ, untuk kontrak iklan di usianya yang masih sangat produktif ini disebut-sebut pihak produsen harus membayar USD 160.359 (Rp 1,9 miliar) per kontrak.

9. Taksaorn Paksukcharern
http://2.bp.blogspot.com/_wJebiY5oqsc/TGqmDVTgL6I/AAAAAAAAAtI/qmPsAQpID3M/s1600/4707d05fg84f9af6e92ef%26690.jpg
Aktris cantik berwajah khas Thailand ini terlahir pada 27 Oktober 1980 (33). Kecantikan Taksaorn Paksukcharern yang natural dan begitu manis memang membuatnya kerap terlibat dalam berbagai drama TV yang kabarnya dia pernah dibayar setinggi USD 2.245 (Rp 26,8 juta) per episode.
Namun bayaran Taksaorn saat menjadi model sebuah event justru lebih mahal yakni sempat menyentuh USD 3.848 (Rp 46 juta) per acara. Sepertinya Taksaorn memang lebih mematok harga tinggi untuk kontrak iklan. Bayangkan saja per kontrak, Taksaorn meraih sekitar USD 208.466 (Rp 2,4 miliar)!

10. Patcharapa Chaichuea
http://img31.mtime.cn/pi/u/2012/08/27/034334.74500206.jpg
Perempuan cantik bernama asli Patchrapa Chaichua ini terlahir pada 5 Desember 1978 (35). Sudah sejak lama jika wanita yang biasa dipanggil Aum ini menjadi bintang papan atas Thailand semenjak memenangkan kontes kecantikan dan bakat yang bernama HACKS.
Wanita terseksi versi FHM Thailand pada 2004-2006 ini meraih bayaran fantastis untuk tiap episode drama yang dia bintangi dan event pameran yang meminta kehadirannya mulai USD 4.810 (Rp 57,5 juta). Lantas untuk iklan, Aum mematok harga mulai USD 275.817 (Rp 3,3 miliar) per kontrak. Tak heran Aum selalu berada di posisi teratas aktris cantik Thailand dengan bayaran tertinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar